Cara Install TWRP dan Root di Xiaomi Mi 8

2 min read

Cara Install TWRP dan Root di Xiaomi Mi 8

Pabrikan hp china dengan logo bunny telah merilis ponsel pintar terbarunya yang dinamakan Xiaomi Mi 8, yang merupakan lanjutan dari Mi 6. Tentu saja penamaan ini sedikit mengejutkan karena tidak melanjutkan angka 6 yang diusung oleh Mi6 dan alih-alih memakai angka 7, Xiaomi malah menggunakan angka 8.

Cara Install TWRP dan Root di Xiaomi Mi 8

Seperti ponsel Xiaomi sebelumnya, Mi 8 merupakan lanjutan dari kecintaan pabrikan ponsel China tersebut terhadap desain ponsel pintar besutan Apple dan Mi 8 dipercaya menyerupai iPhone X meskipun ada beberapa perbedaan yang halus terlihat.

Tanpa mengecilkan apa yang sudah dilakukan oleh Xiaomi dengan MIUI, ternyata ada juga fan pengguna ponsel Xiaomi yang tidak menyukai tampilan MIUI yang iOS banget. Untuk hal ini, ada jalannya yaitu dengan menginstall custom recovery TWRP dan setelahnya melakukan root pada Mi 8 sebelum beranjak ke instalasi custom ROM atau masih setia dengan MIUI.

Baca juga: Cara Pasang Tema Android

Caranya juga cukup mudah meskipun tidak semudah melakukan unlock bootloader yang hanya menunggu kode unlock dari Xiaomi walaupun perlu menunggu satu hingga dua bulan kode unlock nya.

Jadi sebelum kamu ingin mendapatkan akses root Mi 8, pastikan ponsel tersebut sudah memiliki kode unlock bootloader karena syarat utama untuk sukses menginstall TWRP dan root di Mi 8 adalah kondisi ponsel Mi 8 telah ter-unlock bootloader.

Kebutuhan dan Download File TWRP dan Root Mi 8

  • Ponsel pintar Xiaomi Mi 8 yang telah unlock bootloadernya
  • ADB dan Fastboot yang telah terinstall di computer
  • Pastikan posisi USB debugging dan OEM unlock dalam posisi Enable. Caranya cukup mudah dengan masuk ke menu Pengaturan > Tentang Ponsel. Kemudian sentuh pada opsi versi MIUI sebanyak tujuh kali hingga muncul pesan “Opsi Developer telah aktif”. Kini kembali ke menu Pengaturan > Pengaturan Tambahan > Opsi Pengembang > pilih Enable menu OEM Unlock dan USB Debugging.
  • Pastikan kondisi baterai ponsel di atas lebih dari 60%
  • Bagi pengguna Windows, pastikan driver USB Xiaomi telah terinstall.
  • Download file image recovery TWRP untuk Xiaomi Mi 8 di link ini atau ini, lalu rename sebagai recovery.img dan letakkan di folder ADB.
  • Download file Magisk terbaru di sini, yang akan digunakan untuk me-root ponsel Xiaomi Mi 8. Copykan file magisk ini langsung ke Mi 8.
  • Download juga file Disable_dm-verity_fec_v1.1.zip di link berikut ini dan copykan juga ke ponsel.

Cara Install TWRP dan Akses Root di Xiaomi Mi 8

Setelah prasyarat serta file yang dibutuhkan siap untuk melakukan pemasangan recovery TWRP dan mendapatkan hak akses root di Mi 8. Maka kini kita beranjak ke langkah selanjutnya yaitu melakukan proses instalasi ke ponsel. Prosesnya cukup mudah dan mirip dengan instalasi TWRP di Redmi 2 atau perangkat ponsel Xiaomi lainnya.

Baca juga: Biar gak suntuk ayo main game Offline Android Terbaik 2019

Perlu diingat, proses instalasi TWRP dan root mempunyai resiko tersendiri, yaitu kemungkinan besar garansi menjadi hangus serta ponsel menjadi rusak atau brick karena gagal boot. Untuk itu lakukan proses backup semua data yang kamu anggap penting dari ponsel dan siap dengan segala resiko buruknya. Jika sudah siap, silakan melanjutkan ke langkah di bawah.

  1. Koneksikan ponsel Xiaomi Mi 8 ke PC computer menggunakan kabel USB bawaan dan buka menu perintah ADB. Berikan persetujuan saat ADB debugging meminta hak akses ke PC jika pesan tersebut muncul di layar ponsel.
  2. Gunakan perintah berikut untuk mereboot ulang ponsel guna masuk ke mode fastboot.
adb reboot bootloader
  1. Kini lakukan proses flashing TWRP ke Mi 8 dengan menggunakan perintah sebagai berikut,
fastboot flash recovery recovery.img

Pastikan file recovery.img berada dalam folder yang sama dimana perintah ADB dijalankan, jika file recovery.img berada di folder yang berbeda gunakan path secara lengkap agar perintah ADB dapat menemukan dimana file image tersebut berada.

  1. Kini reboot ponsel Mi 8 untuk masuk ke mode recovery, dengan cara sebagai berikut:
  • Matikan ponsel,
  • Kini tekan dan tahan tombol Volume Up dan tombol power secara bersamaan selama beberapa detik,
  • Sesaat logo Mi muncul segera dua tombol di atas dari tangan. Kini kamu dapat melihat layar tampilan TWRP,
  1. Kini geser layar untuk mengijinkan modifikasi jika ditanyakan dan pastinya kamu akan melihat menu utama TWRP. Lakukan instalasi file Disable_Dm-Verity_FEC_v1.1.zip.
  2. Geser tombol ke kanan yang ada di bawah layar untuk memulai proses flash yang akan men-disable enkripsi ponsel.
  3. Kembali ke menu utama dan lakukan hal yang sama untuk file ZIP Magisk, setelah selesai kini pilih menu untuk melakukan proses reboot system yang muncul di layar ponsel.

Jika proses di atas berjalan dengan baik, maka ponsel Xiaomi Mi 8 kamu telah sukses terinstall recovery TWRP dan tentunya akses root.

Mendapatkan akses root tentu saja memiliki kebebasan dan akses penuh terhadap ponsel. Tetapi dibalik kebebasan tersebut ternyata ada harga yang harus dibayar yaitu tidak berjalannya aplikasi perbankan seperti bank mandiri online. Bagi yang membutuhkan aplikasi tersebut dalam memudahkan proses transaksi di perbankan, tentu sangat tidak dianjurkan melakukan root pada ponsel dan sebaliknya.